Rumput sintetis umumnya difungsikan untuk dekorasi rumah, sekaligus sebagai alas untuk lapangan-lapangan olahraga, seperti alas untuk lapangan tenis, bisbol, futsal, dan golf.
Rumput sintesis mempunyai beberapa macam tipe, dimana setiap tipe rumput ini mempunyai kegunaannya masing-masing. Ada jenis rumput sintesis yang dibuat secara khusus untuk alas lapangan futsal, dan ada pula rumput buatan yang secara khusus dibuat untuk mendekorasi interior maupun eksterior rumah. Sebelum Anda membelinya di penjual rumput sintetis, ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan saat membeli rumput sintetis, diantaranya :
1. Mengetahui Tipe Rumput Sintesis
Pastikan saat memilih tipe rumput sintetis yang akan dibeli, sesuai dengan tujuan Anda membeli rumput buatan tersebut. Apakah rumput ini digunakan untuk lapangan tenis atau futsal? Atau untuk dekorasi interior maupun eksterior rumah?
2. Ukuran Rumput Sintesis
Seperti kita ketahui, bahwa setiap spesifikasi rumput buatan itu berbeda. Karena itu, kita dapat menentukan tipe rumput sintetis yang mana yang ingin dibeli supaya tidak kecewa. Di samping itu, pastikan pula ukuran ruangan maupun lapangan yang bagian permukaannya dipasangi oleh rumput sintetis. Hal ini bertujuan supaya tak ada kelebihan saat pembelian.
3. Harga Berbanding Lurus Dengan Kualitas
Hal ini tentu berlaku untuk semuanya. Saat produk tertentu dibanderol dengan harga yang mahal, maka kualitasnya pun dapat dipastikan lebih baik. Namun hal ini bisa membuat kita keliru, saat kita mendapatkan toko yang jual rumput sintetis abal-abal atau berniat menipu. Untuk itu, Anda harus berjaga-jaga dengan mengumpulkan banyak informasi mengenai rumput sintetis.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar